Hi, saya Wulan Tilaar

Lahir di Jakarta 13 Juli 1977 dari Ibu seorang pengusaha dan Bapak seorang pendidik. Saat ini saya bekerja sebagai Direktur Martha Tilaar Spa, juga sebagai Ketua Yayasan Amalan Bakti Ekata yang mengelola Roemah Martha Tilaar (Kebumen) dan Ruang Belajar Alex Tilaar (Jakarta) yang didedikasikan untuk kedua orang tua saya sebagai wujud bakti. Saya tertarik untuk mendalami kearifan timur dan kecantikan ala Nusantara. Saat ini, dengan berbekal pengalaman dan pengetahuan sebagai pelaku di industri kecantikan, praktisi mindfulness melalui meditasi dan teknik penyembuhan diri lainnya, saya menyebut diri saya seorang Holistic Beautifier.  

Professional kredensial

Latar Pendidikan

  • SMA Santa Theresia – Jakarta.
  • Bachelor of Fine Arts dari Mount St. Joseph University – Cincinnati, Ohio.
  • Master of Science dari Boston University – Boston, Massachusetts.

Lisensi & Sertifikasi

  • Cidesco Beauty Aesthetics, 2017.
  • Bach Remedy Course, 2017.
  • Crystal Healing Course, 2017.
  • Aromaterapi sertifikasi kompetensi LSP, 2021.
  • Capacitar sertifikasi multiplier, 2021.

Pencapaian Kunci

  • “40 under 40” Fortune Indonesia 2012, 2012.
  • The Best Three of Hospitality Entrepreneur Awards, HAPA Bali, 2013.
  • Young Business Person of the Year 2016, Jawa Pos Grup Awards, 2016.
  • Kartini Masa Kini (Appreciation of Strong Commitment for Indonesian Women Empowerment), MNC Fashion, 2016.
  • Galeri Lafayette Bravo Madame (Appreciation of a Woman of Influence), 2016.
  • Women Entrepreneur of the Year 2018, Obsession Media Group, 2018.
  • UN Women Empowerment Agent, 2018.
  • G20 Empower Advocates, 2021. 

Hubungi Saya